Translate

Selasa, 07 Juni 2016

Minuman Khas Jawa Barat - BAJIGUR



Minuman ini produk dari daerah Jawa Barat, yang memiliki ciri khas tersendiri, dan bagi anda penikmat minuman kopi, ini adalah minuman kopi yang tersajikan dengan citra rasa Jawa Barat.

Tanpa perlu panjang lebar untuk mengetahui minuman ini, berikut ini adalah cara membuat minuman BAJIGUR yang sederhana. 

Bahan baku yang perlu disediakan :
  1. 1/2 sendok teh kayu manis
  2. 2 sendok makan gula aren (boleh ditambah jika terasa kurang manis)
  3. 1 sendok makan kopi hitam
  4. 1 lembar daun pandan
  5. 3 ruas jari jahe
  6. 1 Liter santan
Langkah-langkah membuatnya :
  1. Jahe dibakar, sampai berbau harum, dikupas dan di geprek, tapi jangan sampai hancur.
  2. Panaskan dengan api kecil Santan, jangan lupa dimasukkan daun pandan, jahe dan kayu manis, aduk sampai aroma nya menyatu, santan jangan sampai pecah.
  3. Masukkan Gula Aren dan Kopi, aduk hingga merata.
  4. Ambil kertas penyaring atau Able Kone, agar BAJIGUR dapat tersaji lebih bersih, dan tanpa mengurangi rasanya.
Selamat Mencoba, Salam jepit.

Able Cone : 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.